Beranda | Artikel
Sebab Perceraian karena Terkadang Suami tidak Menyukai Beberapa Sikap Istrinya (Ustadz Kholid Syamhudi, Lc.)
Sabtu, 21 Juni 2014

Bersama Pemateri :
Ustadz Kholid Syamhudi

Kajian tema rumah tangga oleh: Ustadz Kholid Syamhudi, Lc.

Ringkasan Kajian Fiqih Keluarga

Sebab Perceraian karena Terkadang Suami tidak Menyukai Beberapa Sikap Istrinya

Banyak hal yang bisa menyebabkan suatu rumah tangga itu akhirnya berakhir. Salah satu yang bisa menyebabkannya adalah karena terkadang seorang suami tidak menyukai beberapa sifat dan sikap dari istrinya. Sikap suami seperti ini sudah layaknya dihindari dan dihilangkan dari diri kita. Karena tentu saja tidak ada manusia yang tidak memiliki kekurangan, dan tidak ada yang sempurna. Ketika seorang suami tidak menyukai sifat istrinya dan suka membandingkan dengan wanita lain, maka hal ini hanya akan menimbulkan keretakan di dalam rumah tangganya.

Allah Subhanahu wa Ta’ala menganjurkan kepada para suami agar bersabar dengan kekurangan yang ada pada istrinya. Hal ini seperti dijelaskan di dalam firmanNya:

وَعَاشِرُوهُنَّ بِالْمَعْرُوفِ فَإِن كَرِهْتُمُوهُنَّ فَعَسَى أَن تَكْرَهُواْ شَيْئاً وَيَجْعَلَ اللّهُ فِيهِ خَيْراً كَثِيراً

Bagaimana penjelasan rinci dari permasalahan ini? Silakan download rekaman pengajian keluarga ini, dan simak penjelasan dari Ustadz Kholid Syamhudi, Lc. mengenai hal tersebut. Simak pula sesi tanya jawab yang sayang jika dilewatkan. Semoga bermanfaat.

Download Kajian Fiqih Keluarga: Sebab Perceraian karena Terkadang Suami tidak Menyukai Beberapa Sikap Istrinya

Raihlah pahala dan kebaikan dengan membagikan hasil rekaman ataupun link pengajian Islam yang bermanfaat ini, melalui jejaring sosial Facebook, Twitter, dan Google+ yang Anda miliki. Semoga Allah Subhanahu wa Ta’ala membalas kebaikan Anda.


Artikel asli: https://www.radiorodja.com/7122-sebab-perceraian-karena-terkadang-suami-tidak-menyukai-beberapa-sikap-istrinya-ustadz-kholid-syamhudi-lc/